Strategi Tanding Agroniaga Farm 2017



Di tengah-tengah kelesuan sector usaha ternak domba 5 tahun belakangan ini yang diakibatkan oleh kelesuan ekonomi secara makro, khususnya di bagian hilir rantai usaha, Agroniaga Farm tetap mampu menunjukan kemanfaatannya bagi sebagian peternak domba di kalangan bawah. Tercatat pada awal 2017 ini, Agro Farm telah berhasil berbagi rezeki hasil panen dengan mitra peternak dampingan, sebesar Rp. 26.360.000.

Pada akhir 2016, tercatat mitra peternak dampingan Agroniaga Farm sejumlah 28 orang, yang tersebar di berbagai wilayah yaitu: Kabupaten Majalengka meliputi: Desa Pilangsari, Desa Jatiwangi, Desa Pakubeurem; Kabupaten Subang meliputi desa Wanasari dan Sumur Barang. Adapun total ternak yang dimitrakan ke petani dampingan sudah mencapai angka 175 ekor.

Kombinasi konsep usaha dan pemberdayaan masyarakat bawah melalui program kemitraan dan pengembangan jaring pasar pada tahun 1 ini, masih mengalami berbagai masalah yang cukup berat. Di antaranya adalah tingkat kematian induk dan anakan yang masih cukup tinggi di petani mitra. Hal ini dipengaruhi oleh minimnya penguasaan tehnis dasar pemeliharaan ternak serta kurang kuatnya semangat kewirausahaan di tingkat petani. 

Oleh sebab itu, prioritas langkah menuju keberhasilan pada tahun 2017 ini,  Agro Farm menetapkan  dua strategi pokok yaitu: 1). Menekan angka kematian; 2). Meningkatkan stock indukan secara mandiri untuk memenuhi program kemitraan yang masih banyak diminati oleh calon-calon petani mitra dampingan Agro Farm. Seleksi calon mitra peternak serta seleksi indukan yang berkualitas akan menjadi fokus strategi tanding Agroniaga  farm dalam upaya peningkatan produktivitas anakan sekaligus menekan angka kematian indukan. Yang pada ujung-ujungnya pula adalah meningkatkan pendapatan dan memberdayaakan masyarakat peternak dalam konsep ukhuwah bisnis. 

Temu peternak di kelompok sadar mandiri - Pilangsari Jatitujuh Majalengka
















Temu peternak mitra di Desa Wanasari - Subang

Pendapingan peternak mitra di Pilangsari Jati tujuh Majalengka

Pendampingan peternak mitra di Kampung Kelapa Dua, Sumur Barang - Subang

Komentar

Postingan Populer